Article Detail
Pemanfaatan Media Pembelajaran Interaktif
Sabtu, 28 Januari 2023 guru SD
Sint Carolus mengadakan HSG (Hari Studi Guru) dengan pemateri pertama Ibu
Maragareta Nopia, S.Pd. Pada kesempatan ini kita diajak Bu Nopi untuk merancang
pembelajaran interaktif melalui permainan dalam kelas, yang lebih banyak
dikenal sebagai gamifikasi.
Gamifikasi adalah penggunaan elemen game dan
pemikiran game di lingkungan non-game untuk meningkatkan perilaku dan keterlibatan
peserta didik dalam pembelajaran. Gamification adalah pendekatan
pembelajaran menggunakan elemen-elemen di dalam game atau video game dengan
tujuan memotivasi para siswa dalam proses pembelajaran dan memaksimalkan
perasaan enjoy dan engagement terhadap proses
pembelajaran tersebut, selain itu media ini dapat digunakan untuk menangkap
hal-hal yang menarik minat mahasiswa dan menginspirasinya untuk terus melakukan
pembelajaran menurut Nick Pelling (2002).
Kelebihan dari pembelajaran
interaktif adalah Belajar jadi lebih menyenangkan, mendorong siswa untuk
menyelesaikan aktivitas pembelajarannya, membantu siswa lebih fokus dan
memahami materi yang sedang dipelajari, memberi kesempatan siswa untuk
berkompetisi, bereksplorasi dan berprestasi dalam kelas.
Salam Tarakanita, satu hati satu semangat Tarakanita
yes!!
-
there are no comments yet